Oleh: Siti Aisyah
Mahasiswa Prodi S1 Rekayasa/Teknik Kimia Fakultas Teknik Universitas Jember melakukan kegiatan kuliah lapang di PT Petrokimia Gresik dan PT Petro Jordan Abadi. Kegiatan ini dilakukan untuk menambah wawasan, pengalaman, dan gambaran keadaan dan kehidupan pabrik. Pabrik merupakan lahan aktualisasi dan pengembangan dari ilmu yang ada di Teknik Kimia.
PT Petrokimia Gresik merupakan pabrik yang sudah lama dan merupakan salah satu lumbung pupuk di Indonesia. Banyak jenis produk yang diproduksi di perusahaan ini, mulai dari pupuk anorganik, pupuk organik, benih unggul, pupuk cair, insektisida, dan lain-lain. Banyak penghargaan yang diraih oleh PT Petrokimia Gresik, bahkan hampir setiap tahun selalu mendapat penghargaan dari ajang nasional ataupun internasional.
PT Petro Jordan Abadi adalah perusahaan yang dibangun oleh dua perusahaan besar yaitu PT Petrokimia Gresik (Indonesia) dan PT Jordan Phospat Mines Co., PLC (Jordan). PT Petro Jordan Abadi merupakan perusahan yang dibangun untuk membuat produk setengah jadi yang nantinya akan menjadi bahan baku dari perusahaan lanjutan, seperti gipsum
Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 17 September 2019 dan diikuti oleh seluruh mahasiswa Teknik Kimia angkatan 2018 serta didampingi oleh 4 dosen Teknik Kimia. Rombongan kuliah lapang mulai mempersiapkan perlengkapan dan berkumpul di double way Universitas Jember jam 22.00. Rombongan mulai berangkat menuju Gresik jam 23.00. Sebelum sampai di pabrik, rombongan terlebih dahulu singgah di RM Shofa utuk bersih diri dan sarapan. Pada jam 09.00 rombongan sampai di lokasi PT Petrokimia Gresik.
Sesampai di PT Petrokimia Gresik, rombongan diarahkan ke auditorium untuk melakukan technical meeting pabrik sebelum melakukan pengenalan lapangan secara langsung. Rombongan disambut dengan hangat oleh staf dan Kepala Humas PT Petrokimia Gresik. Rombongan mendapatkan materi pengenalan terkait apa saja yang diproduksi PT Petrokimia Gresik, perkembangan dan bentuk terobosan-terobosan yang dilakukan, proses produksi yang dilakukan, bahan-bahan yang digunakan, sistem pengolahan limbah, proses distirbusi, dan lain-lain. Setelah penjelasan selesa, agenda selanjutnya sesi pertanyaan. Banyak mahasiswa yang ingin bertanya, namun karena keterbatasan waktu, maka hanya beberapa mahasiswa yang dipersilahkan bertanya. Salah satunya Siti Aisyah menanyakan tentang proses pembuatan pupuk urea. Rombongan di ajak untuk keliling pabrik menggunakan bus PT Petrokimia Gresik dengan didampingi oleh bapak Widodo. Sepanjang mengelilingi pabrik kita dijelaskan semua hal yang ada di kanan kiri bus. Pengunjung dilarang menggunakan kamera selama keliling pabrik. Hal itu merupakan SOP yang ditetapkan oleh pabrik.
Perjalanan dilanjutkan menuju PT Petro Jordan Abadi. Rombongan diarahkan menuju Ruang Auditorium lantai 3. Sebelum menjelaskan materi serta pemaparan singkat terkait PT Petro Jordan Abadi, semua rombongan dijelaskan terlebih dahulu tentang keselamatan. Hal ini dilakukan untuk menjamin K3 dari setiap orang yang ada di lingkungan perusahaan.
Kemudian di lanjutkan materi terkait pengenalan PT Petro Jordan Abadi, baik dari sejarah, keadaan perusahaan, produk yang dihasilkan, serta lingkungan laboratorium yang ada di PT Petro Jordan Abadi. Setelah semua materi selesai disampaikan, dilanjutkan sesi tanya jawab. Kemudian rombongan keluar gedung utama untuk melakukan jalan-jalan di sekitar pabrik produksi menggunakan mobil. Hal ini dilakukan untuk melihat lebih dekat pabrik dari PT Petro Jordan Abadi.
Kegiatan kuliah lapang merupakan salah satu kegiatan yang sangat bermanfaat. Kegiatan ini dapat memberikan gambaran secara jelas terkait pabrik kimia di lapangan, apa yang ada di sana, dan harus apa kita di sana. Dengan adanya kegiatan ini, mahasiswa dapat mengetahui aplikasi di industri dari teori Teknik Kimia yang sudah didapatkan di perkuliahan.