Teknologi bioproses adalah salah satu cabang ilmu yang berhubungan dengan desain/perancangan/konstruksi proses produksi yang melibatkan adanya material biologis. Teknologi bioproses sendiri sudah dikenal dan digunakan sejak berabad-abad lalu yang mana merupakan cabang ilmu yang memberikan ketertarikan tinggi karena aplikasinya yang sangat luas. Aplikasi dari teknologi bioproses sendiri meliputi bidang teknik, obat-obatan, pangan dan kosmetik. Pada prosesnya, aplikasi teknologi bioproses dalam skala makro akan melibatkan pengetahuan dalam bidang bioreaktor.
Bioreaktor atau fermentor sendiri merupakan suatu sistem rangkaian alat yang di dalamnya terdapat suatu ekosistem hidup yang diharapkan dapat terjadi reaksi biokimia untuk menghasilkan produk yang diinginkan. Reaksi biokimia sendiri melibatkan material biokatalis dimana material ini akan berperan penting dalam transformasi reaktan menjadi produk. Penanganan material biologis memerlukan jaminan keamanan dalam proses dan lingkungan kerja, serta membutuhkan biaya seminimal mungkin dalam proses praktik di laboratorium. Kemampuan dasar terkait bioreactor technology diharapkan dapat diperoleh oleh civitas akademika Universitas Jember melalui penyelenggaraan kuliah tamu.
Pada tanggal 23 Juli 2018, Program studi Teknik Kimia Universitas Jember menyelenggarakan kuliah tamu dengan tema “Bioreactor Technology”. Acara ini menghadirkan narasumber Dipl. Ing. Leif Tretbar dari Flensburg University of Applied Sciences. Penyelenggaraan acara kuliah tamu ini bertujuan untuk memaksimalkan peran serta UNEJ dalam menghasilkan sumberdaya manusia yang handal dan mampu menjadi pelopor perkembangan masyarakat. Lulusan Prodi Rekayasa/Teknik Kimia diharapkan mampu mengimplementasikan pengetahuan dan teknologinya dalam menguasai kaidah-kaidah rekayasa/teknik kimia dan mampu mengenali masalah dan potensi lokal sesuai dengan kaidah-kaidah keilmuannya.